Kepemimpinan Transformasional Ketua Kelompok dalam Mengantisipasi Dampak Perubahan Iklim untuk Keberlanjutan Usaha Studi Kasus Kelompok Tani Kopi Suka Maju Kabupaten Solok


Abstract viewed : 66 times,     pdf downloaded : 62 times

  • Henny Sulistyorini IPB University
Keywords: Kepemimpinan transformasional, Kelompok tani, Kopi, Keberlanjutan usaha, Perubahan iklim

Abstract

Kepemimpinan ketua dalam mengantisipasi dampak perubahan iklim penting bagi keberlanjutan usaha kelompok tani. Perubahan iklim telah membawa dampak negatif pada perkebunan kopi berupa turunnya peoduktivitas serta pendapatan. Namun, hal tersebut tidak terjadi pada Kelompok Tani Kopi Suka Maju. Hal ini dikarenakan ketua kelompok berhasil menerapkan kepemimpinan transformasional pada kelompok yang dipimpinnya untuk mengantisipasi dampak perubahan iklim. Penelitian ini bertujuan menganalisis kepemimpinan transformasional yang diterapkan ketua kelompok dalam mengantisipasi dampak perubahan iklim dan menjaga keberlanjutan usahanya. Penelitian dilakukan secara kualitatif dengan studi kasus. Data primer dikumpulkan melalui wawancara mendalam dan data sekunder dikumpulkan melalui buku, dan terbitan-terbitan resmi. Analisis data menggunakan teori kepemimpinan transformatif Bass dan Rigio, dan ketahan kelompok dianalisis dengan teori Talcott Parson. Hasil penelitian menunjukkan, ketua kelompok berhasil menerapkan empat indikator kepemimpinan transformatif 4I (Idealized Influence, Inspirational Motivation, Intellectual Simmulation dan Individualized Consideration) pada kelompoknya. Hal ini berdampak pada tetap bertahannya kelompok, produktivitas dan keberlanjutan usaha kopi.

References

Chairunnisa, Connie. (2016). Manajemen Pendidikan dalam Multi Perspektif. PT. Rajagrafindo Persada. Depok. Hal;116

Hilda Zulhilda & Evi Gravitiani. (2019). “Analisis Pendapatan Petani Gula Kelapa Dan Mitigasi Perubahan Iklim.” Journal of Agriculture, Resource, and Environmental Economics 2: 13–25.

IPCC. 2007. “Climate Change (2007): Impacts, Adaptation and Vulnerability.” (2300).

Lunenburg, Fred. (2020). “Leadershio Versus Management : A Key Distinction—At Least in Theory.” Main Issues Of Pedagogy And Psychology 3(3): 15–18.

Mardikanto, Totok. (1999). “Konsep Dasar, Metode, Dan Teknik Penyuluhan Pertanian.” Modul 1: Metode dan Teknik Penyuluhan Pertanian: 1–37.

———. (2007). “Ilmu Penyuluhan Pembangunan.” Journal of Chemical Information and Modeling: 1–17.

Mayasari, Ros. (2014). “Mengembangkan Probadi Yang Tangguh Melalui Pengembangan Ketrampilan Resilience.” Jurnal Dakwah XV(2): 265–87.

Nurcahyo, Widjaya & Kasymir. (2017). “Hubungan Kompetensi Dan Motibasi Ketua Kelompok Terhadap Pendapatan Usahatani Tebu Program Mitra Mandiri Gubung Madu Plantations Di Kabupaten Lampung Tengah.” Pendapatan Dan Ketahanan Pangan Rumah Tangga Petani Padi Di Desa Rawan Pangan 5(3): 304–11.

Ritzer, George & Douglas J. Goodman. (2004). Teori Sosiologi Modern. Prenada Media. Jakarta

Sayaka, Bambang, & Tahlim Sudaryanto. (2019). “Farming Household Resilience to Drought in East Java and West Nusa Tenggara.” Jurnal Agro Ekonomi, 37(1): 61–78.

Statistik Perkebunan Unggulan Nasional 2019 – 2021, 2021. Direktorat Jenderal Perkebunan. Jakarta

Sumardjo et al. (2022). “Environmental Management System Toward Sustainable Development Goals Achievement Base on Community Empowerment in Peri-Urban.” IOP Conference Series: Earth and Environmental Science 950(1).

Sumardjo, Sumardjo, Adi Firmansyah, & Leonard Dharmawan. (2020). “The Role of Creative Social Energy in Strengthening Ecological Adaptation Capacity Through Community Empowerment.” Jurnal Penyuluhan 16(2): 323–32.

Syakir, M., & E. Surmaini. (2017). “PERUBAHAN IKLIM DALAM KONTEKS SISTEM PRODUKSI DAN PENGEMBANGAN KOPI DI INDONESIA / Climate Change in the Contex of Production System and Coffee Development in Indonesia.” Jurnal Penelitian dan Pengembangan Pertanian 36(2): 77.

Usman, Husaini. (2020). Kepemimpinan Efektif, Teori, Penelitian dan Praktik. Bumi Aksara. Jakarta

Werawe Angka & Suryani Dewi. (2021). “Dampak Perubahan Iklim Terhadap Produktivitas Kopi Robusta Di Desa Kurrak Kecamatan Tapango Kabupaten Polewali Mandar.” Media Agribisnis 5(2): 133–39.

Uchrowi, Z. (2006). Model Ketahanana Kelompok Tani (Padi, Palawija dan Sayuran) di Jawa. IPB. Bogor

Wulandari, S., Hariadi, S. S., & Andarwati, S. (2023). Pengaruh Gaya Kepemimpinan Situasional terhadap Partisipasi Kelompok Wanita Tani dengan Motivasi sebagai Variabel Intervening Kegiatan Pekarangan Pangan Lestari Kabupaten Bantul. Jurnal Triton, 14(2), 543-561.

Zuhri, M. (2020). Penguatan Modal Sosial Kelembagaan dalam Penanggulangan Kemiskinan Perdesaan di Pantai Utara dan Pantai Selatan. JLITBANG. Vol. 18 (1). Hal. 121-130. doi:10.36762/jurnal jateng.v18i1.813.

Published
2024-10-18